Humas Lapas Narkotika Purwokerto Asah Keahlian Audio Visual di Era Digital

WhatsApp Image 2024 03 23 at 14.28.26

Purwokerto, INFO_PAS - Jaman digital semakin berkembang Humas Lapas Narkotika Purwokerto terus berbenah dan meningkatkan kemampuannya. Salah satunya dalam hal produksi audio visual yang menarik dan informatif.

Pada hari Jumat (22/3/2024), Tim Humas Lapas Narkotika Purwokerto mengikuti webinar kehumasan seri #1 bertajuk "Proses Kreatif" yang diselenggarakan oleh Biro Humas, Hukum dan Kerja Sama.

Kegiatan yang diikuti secara daring ini menghadirkan Abdul Wachid sebagai narasumber. Ia memaparkan empat kunci keberhasilan produksi audio visual, yaitu conceptual, communicate, entertain, dan crafting.

Peserta webinar antusias mengikuti paparan dan sesi tanya jawab yang dipandu oleh moderator Nadya Dewi.

Kepala Lapas Narkotika Purwokerto, Riko Purnama Candra, mengapresiasi keikutsertaan tim Humas dalam kegiatan ini. "Pengetahuan dan keterampilan yang diperoleh dari webinar ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas konten audio visual Lapas Narkotika Purwokerto," tuturnya.

"Di era digital ini, informasi harus dikemas dengan menarik dan mudah dipahami. Kemampuan audio visual menjadi salah satu kunci untuk menjangkau publik yang lebih luas," imbuhnya.

Humas Lapas Narkotika Purwokerto berkomitmen untuk terus belajar dan meningkatkan kemampuannya dalam rangka menyebarkan informasi positif tentang Lapas Narkotika Purwokerto dan pembangunan hukum dan HAM di Indonesia.


logo besar kuning
 
LAPAS NARKOTIKA KELAS IIB PURWOKERTO
KANWIL KEMENKUMHAM JAWA TENGAH

Jl. Jend. Sudirman No.104, Pereng, Purwokerto Lor, Kec. Purwokerto Timur, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah 53141
Telp. (0281) 624707

WA. 0895416114108 (Pengaduan)

Email Kehumasan
humaselkapur@gmail.com

Email Aduan
pengaduan.lpnpwt@gmail.com

Hari ini8
Kemarin244
Minggu ini1333
Bulan ini3777
Total 57595

19-05-2024